Contoh Desain Kamar Tidur Lesehan Dengan Ukuran Sempit

blogger templates
Contoh Desain Kamar Tidur Lesehan Dengan Ukuran Sempit-Kamar tidur merupakan area pribadi yang di desain khusus untuk beristirahat ataupun untuk memanjakan diri, ruangan yang wajib ada pada sebuah rumah ini memang sangat menarik untuk di bahas mulai dari pemilihan warna, desain maupun konsep tempat tidur seperti lesehan, belakangan ini konsep kamar tidur lesehan sedang hangat jadi bahan pembicaraan, bentuknya yang langsung menempel pada lantai akan membuat tempat tidur anda semakin praktis, selain itu karena penempatan tempat tidur yang langsung menempel pada lantai membuat anda tidak usah khawatir terjatuh ketika tidur.

Pada umumnya konsep kamar tidur yang satu ini di gunakan dalam menyiasati ukuran kamar yang kecil, dengan menggunakan tempat tidur lesehan tentunya akan membuat kamar tidur anda terasa lebih luas dan lapang, untuk dapat menerapkan konsep kamar tidur seperti ini hendaknya kita memperhatikan beberapa hal agar tampilan kamar tidur yang satu ini lebih indah dan nyaman ketika di tempati, untuk itu langsung saja inilah tips mendesain kamar tidur lesehan.


Tips Mendesain Kamar Lesehan Agar Nyaman Dan Terlihat cantik

1. Jika anda ingin menerapkan tema lesehan pada kamar tidur anda maka sebaiknya anda selaraskan juga pemilihan dimensi furniture yang akan anda pakai, hal ini dikarenakan jika pemilihan furniture anda memiliki ukuran yang terlalu besar tentunya akan membuat kontras dengan tempat tidur anda.

2. Kamar tidur bergaya lesehan memang sangat identik dengan ruangan yang kecil walaupun tidak semua yang mengusung konsep lesehan memiliki ukuran yang kecil atau sempit, namun jika anda mempunyai ruangan yang sempit ada baiknya jika anda mengunakan pemilihan warna cat dinding yang terang agar dapat menimbulkan kesan yang lapang dan luas.

3. Dari segi pencahayaan ada baiknya anda menggunakan jendela dengan ukuran yang besar, selain sangat baik untuk kesehatan, banyaknya udara yang masuk pada kamar anda akan membuat terasa lebih segar.

Demikianlah tadi beberapa tips yang bisa kami sampaikan tentang cara mendesain kamar tidur lesehan, untguk lebih jelasnya tentang desain kamar tidur yang satu ini, langsung saja kita lihat beberapa contohnya seperti berikut ini.

Contoh Desain Kamar Tidur Lesehan Dengan Ukuran Kecil Atau Sempit





Bagaimana apakah anda tertarik menerapkan konsep kamar tidur lesehan?,itulah tadi beberapa contoh dan informasi seputar desain kamar tidur lesehan dengan ukuran yang kecil, semoga apa yang kami sampaikan pada kesempatan kali ini dapat bermanfaat dan mampu menginspirasi anda.

0 Response to "Contoh Desain Kamar Tidur Lesehan Dengan Ukuran Sempit"

Posting Komentar